Miris, Rapat Paripurna DPRD Basel Hanya Dihadiri 7 Anggota

TOBOALI, ERANEWS.CO.ID- Rapat paripurna dengan agenda Rekomendasi penyampaian Laporan dan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Bangka Selatan (Basel) Tahun 2022 batal digelar hari ini, Selasa (2/5/2023).

Rapat paripurna tersebut dihadiri Wakil Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi, Ketua DPRD Bangka Selatan, Erwin Asmadi, Sekretaris Dewan (Sekwan) Bangka Selatan, Mulyono, Kapolres Bangka Selatan, AKBP Toni Sarjaka, Kasi Intelijen Kejari Bangka Selatan, Michael YP Tampubolon, Perwakilan dari Kodim 0432 Bangka Selatan, Kepala Cabang Bank Sumsel Babel Toboali, Edward Oktoviady, Perwakilan PT Timah serta seluruh kepala OPD Pemkab Bangka Selatan.

Namun rapat paripurna di Ruang Paripurna DPRD Bangka Selatan ini batal digelar, karena peserta rapat tidak memenuhi persentasi 50+1 atau tidak kuorum dan yang hadir dalam paripurna tersebut cuma dihadiri 7 orang anggota DPRD Bangka Selatan.

“Jadi pada hari ini sesuai jadwal kita melaksanakan rapat paripurna untuk memberikan rekomendasi terhadap LKPJ Bupati Bangka Selatan Tahun Anggaran 2022,” ungkapnya.

Lanjutnya, kata Erwin Asmadi bahwa kawan-kawan DPRD Bangka Selatan yang hadir paripurna hari ini cuma ada 7 orang dan tidak hadir 18 orang.

“Jadi rapat hari ini sangat tidak elok apabila kita teruskan, mengingat ketidakhadiran kawan-kawan ini saya juga memaklumi karena ini tahun politik yang dimana kita semua yang ada di DPRD ini adalah lembaga politik yang terdiri dari beberapa partai sehingga alasan tersebut kawan-kawan pada hari ini tidak bisa hadir mengikuti rapat paripurna,” jelasnya.

Ketika awak media menanyakan ketidakhadiran anggota DPRD sebelumnya apakah diketahui, Menurut Erwin Asmadi bahwa ketidakhadiran kawan-kawan ini diketahui pada saat paripurna mau dilaksanakan hari ini.

“Jadi kalau rapat paripurna ini sebenarnya sudah terjadwal dari sejak awal bulan, karena terjadwal melalui Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Bangka Selatan, jadi kalau setiap tanggal 1 awal bulan kita melaksanakan rapat Bamus untuk menjadi jadwal 1 bulan kedepan,” ujarnya.

Dikatakan Erwin Asmadi yang juga Politisi PDIP Bangka Selatan bahwa semuanya mengetahui dan undangannya sudah disampaikan, dan tadi alasan kawan-kawan itu masih ada kesibukan dalam mengurusi berkas Caleg.

“Kawan-kawan ini semuanya mengetahui dan undangan sudah disampaikan, sehingga ketidakhadiran mereka hari ini karena masih sibuk mengurusi berkas pencalonan,” pungkasnya.

Sementara itu Wakil Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi menyebutkan sebetulnya Pemerintah Bangka Selatan berharap terlaksana dan lancar paripurna hari ini.

“Sebetulnya kita berharap terlaksana dan lancar, akan tetapi kita juga harus punya sisi mengerti, karena apa yang disampaikan oleh Ketua DPRD tadi bahwa beberapa anggota dewan yang tidak dapat hadir paripurna hari ini karena masih ada urusan pemberkasan Caleg,” tuturnya.

Dalam hal ini Pemerintah Bangka Selatan masih menunggu rekomendasi dari pihak dewan.

“Mudah-mudahan kedepannya kalau memang itu sudah terjadwal ayo sama-sama bertanggung jawab,” terangnya.

Untuk diketahui bahwa paripurna rekomendasi penyampaian LKPJ Bupati Bangka Selatan Tahun 2022 tersebut sempat molor 1 jam dari sesuai jadwal. (EraNews/Leo)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.