Penuhi Kebutuhan Pelanggan, Tasya Hot Spring Eco Park Launching Tasya Fried Chicken

BANGKA, ERANEWS.COM – Demi untuk memberikan kepuasaan dan memanjakan para pengunjung yang hadir, Management Tasya Hot Spring Eco Park yang berada di Pemali saat ini terus melakukan berbagai macam upaya dan strategi. Salah satunya dengan melaunching Restaurant Tasya Fried Chicken yang dilakukan hari ini.

Menurut A. Bayu Lasky Vukuoka selaku GM Tasya Hot Spring Eco Park bahwa Tasya Fried Chicken hadir tidak hanya sebatas untuk menambah fasilitas demi memenuhi kebutuhan costumer, akan tetapi juga sebagai salah satu pilihan kuliner yang telah ada. Ia menceritakan jika pihaknya membutuhkan waktu yang cukup lama untuk menemukan racikan ayam goreng yang sesuai dengan lidah orang Bangka.

“Proses panjang yang kami lakukan ini demi untuk memanjakan para pelanggan yang hadir di Tasya Hot Spring Eco Park. Dan harganya pun cukup terjangkau, konsumen hanya perlu menyiapkan uang 18 ribu sudah bisa menikmati lezatnya ayam goreng Tasya Fried Chicken,” tuturnya, Sabtu (27/4/2024).

Bayu menegaskan apa yang dilakukannya dengan menyediakan fasilitas atau wahana baru tersebut mendapat dukungan penuh dari CEO El John Indonesia, Johnnie Sugiarto. Perlu diketahui bahwa Johnnie Sugiarto adalah salah satu pelaku pariwisata di Babel.

“Kita buka setiap hari mulai pukul 08:00 WIB sampai 18:00 WIB. Tiket masuk hanya Rp. 20.000 pengunjung sudah bisa menikmati seluruh fasilitas yang ada seperti mandi, air tumpah dan berendam air panas,” jelasnya.

“Kami akan terus berkomitmen meningkatkan pelayanan yang ada untuk menjaga kenyamanan para pengunjung. Kami ingin memenuhi kebutuhan pelanggan dengan 3 prinsip yakni what to see, what to do dan what to by. Tasya ini berusaha memenuhi seluruh kebutuhan pelanggan lama maupun yang baru,” Bayu mengatakan.

“Harapan ke depan paling ini bisa memenuhi atau masuk dalam salah satu pilihan destinasi wisata di Babel. Selain tempat hiburan juga mengusung wellness terapi kesehatan air panas,” tambahnya.

Sementara itu, Yanto salah pengunjung yang turut hadir dalam kegiatan Launching Tasya Fried Chicken mengatakan bahwa rasa dari ayam gorengnya cocok di lidah, terasa gurih dan sangat crispy. “Saat gigitan pertama tidak teras keras, daging ayamnya cukup lembut dan bumbunya meresap hingga ke dalam daging. Ini berbeda dengan ayam crispy yang dijual di luar,” tandasnya.

Yanto pun menilai apa yang disajikan oleh Tasya Fried Chicken sudah bagus baik dari segi rasa makanan dan pelayanannya. Dirinya juga mengajak kepada masyarakat di Bangka wajib mencoba gurih dan nikmatnya fried chicken yang ada di Tasya Tasya Hot Spring Eco Park,Pemali.

“Menurut saya dengan harga Rp. 18.000 sangat sebanding dengan kualitas yang diberikan. Dengan harga segitu, tidak berat di kantong. Tingkatkan dan pertahankan mutu dan kualitas, jangan sampai nantinya berubah dan membuat pelanggan kecewa,” ujarnya.

Menurut Yanto, suasana Tasya saat ini sudah jauh berbeda dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Ia menilai jika tahun lalu Tasya terkesan tidak terawat.

“Perubahan seperti inilah yang kami inginkan dari Tasya. Tidak kumuh, dan saya melihat saat ini sudah banyak perubahan di yang dilakukan oleh management Tasya,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.