TOBOALI, ERANEWS.CO.ID – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Bangka Selatan sukses menyelenggarakan turnamen E-Sport Free Fire tingkat SMP/SMA/SMK dan umum. Acara yang digelar pada Jumat (20/6/2025) di Aula Polres Bangka Selatan ini disambut antusias oleh para peserta.
Pembukaan turnamen dilakukan langsung oleh Wakapolres Bangka Selatan, Kompol Surya Dharma Putra, dan dihadiri oleh sejumlah tamu undangan penting. Dalam sambutannya, Kompol Surya Dharma Putra menyampaikan pesan penting kepada generasi muda.
“Turnamen ini bukan hanya ajang kompetisi, tapi juga wadah bagi generasi muda untuk menyalurkan bakat dan energi positifnya,” ujar Kompol Surya Dharma Putra seizin Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Arif Wijayanto, Jumat (20/6/2025).
Ia juga menegaskan tema utama dari kegiatan ini, “Tolak Geng Motor, Stop Tawuran, Stop Balapan Liar, Generasi Cerdas Kompetisi di Jalur E-Sport Bukan Di Jalanan.”
Melalui turnamen E-Sport ini, Polres Bangka Selatan berharap dapat menginspirasi kaum muda untuk lebih memilih kegiatan yang produktif dan positif.
“Kami mengajak seluruh peserta dan generasi muda Bangka Selatan untuk cerdas dalam berkompetisi. Salurkan semangat juang kalian di jalur E-Sport yang aman dan terarah, bukan di jalanan yang membahayakan diri sendiri dan orang lain,” tambahnya.
Antusiasme peserta terlihat dari semangat mereka dalam mengikuti setiap babak pertandingan. Diharapkan kegiatan semacam ini dapat terus diadakan untuk membina generasi muda agar terhindar dari kegiatan negatif dan lebih berprestasi di bidang yang sesuai dengan minat mereka. (EraNews/Lew)














Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.