BANGKA BARAT, ERANEWS.CO.ID— Pengadilan Negeri Mentok memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 4 dengan mengusung tema ” Bangkit Bersama Menuju Pengadilan Yang Agung,” Kamis (26/10/22).
Peringatan HUT ke 4 Pengadilan Negeri Mentok tersebut ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng sekaligus perlombaan masak lempah kuning oleh para Hakim, Panitera, Pejabat Fungsional, Pejabat Struktural dan pegawai serta honorer.
Di kesempatan ini Ketua Pengadilan Negeri Mentok, Ibu Erica Mardaleni, S.H., M.H., mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Pengadilan Negeri Mentok ke 4.
Dia berharap semoga Pengadilan Mentok menjadi Pengadilan yang Agung dan prima.
“Diusia yang ke 4 tahun ini semoga Pengadilan Negeri Mentok menjadi Pengadilan Agung dan Prima dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya masyarakat Bangka Barat,” ucapnya.
Dia menambahkan bahwa dengan digelarnya perlombaan masak yang diikuti oleh seluruh Hakim, Panitera, Pejabat Fungsional, Pejabat Struktural dan pegawai serta honorer pada Pengadilan Negeri Mentok, semoga dapat membangun kekompakan antar sesama.
(ASW)




















Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.