Kampanye di Lubuk Kelik, MAPAN Sampaikan Program Bangka Sehat

BANGKA, ERANEWS.CO.ID – Calon Bupati Bangka nomor 1, H Mulkan SH MH melaksanakan kampanye dialogis dengan warga Lubuk Kelik untuk menyampaikan visi misi serta program kerja di Kediaman Asak, Rabu (20/11/2024) malam. 

Juru Kampanye MAPAN, Eri Gustian mengajak seluruh masyarakat warga Lubuk Kelik untuk memberikan dukungannya kepada Mulkan – Ramadian untuk melanjutkan pembangunan di Kabupaten Bangka. Karena menurut Eri, disaat Mulkan menjabat Bupati Bangka periode 2018-2023, sinergitas antara eksekutif dan legislatif berjalan dengan baik, sehingga pembangunan yang ada di Kabupaten Bangka berjalan berkesinambungan. 

“Saat kami reses untuk menampung aspirasi masyarakat, sejumlah aspirasi kami sampaikan ke pemerintah dan langsung direalisasikan, jalan yang diajukan dilakukan pengasplan ditambah lampu penerangan jalan,” katanya. 

Dia menambahkan, pembangunan rumah tahfiz yang ada di kelurahan Lubuk Kelik juga berkat peran dari Mulkan disaat ia menjabat Bupati Bangka. 

“Jadi banyak yang telah dilakukan oleh pak Mulkan di kelurahan kita ini diperiode sebelumnya. Kalau dihitung, Kelurahan Lubuk Kelik banyak mendapatkan bantuan dari Pemkab Bangka. Jadi tidak ada kata tidak untuk tidak mendukung Pak Mulkan,” katanya. 

Terkait kolom kosong, Eri mengajak warga setempat untuk katakan tidak untuk kolom kosong. Sebab, kolom kosong tidak bisa melakukan apapun ketika masyarakat membutuhkan bantuan. 

“Maka dari itu, ayo kita berikan dukungan penuh kepada pak Mulkan – Ramadian untuk memenangkan Pilkada Bangka. Jadi pada tanggal 27 November 2024 untuk mencoblos surat suara dengan nomor urut 1,” katanya.  

Sementara, Ketua Fraksi DPC PKB, Subhan mengaku, alasan PKB mendukung Mulkan lantaran dari 12 calon yang mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati Bangka ke PKB, hanya Mulkan yang bisa meyakini PKB untuk berkoalisi dan mendukung Mulkan di Pilkada Bangka. 

“Dari 12 calon yang mendaftar, hanya Mulkan yang bisa meyakinkan saya. Sementara 11 calon lainnya tidak bisa meyakinkan saya. Kalau mereka tidak bisa meyakinkan saya, bagaimana saya bisa meyakinkan Gus Muhaimin. Hanya Mulkan saat itu yang bisa meyakinkan PKB,”katanya. 

Disamping itu, kata Subhan, pihak legislatif telah melakukan koordinasi dengan eksekutif terkait pelayanan kesehatan di daerah ini. Kata dia, legislatif telah meminta kepada direktur RSUD Depati Hamzah dan Dinas Kesehatan Bangka untuk melayani seluruh masyarakat Bangka dalam hal pengobatan.  

Namun jika ada masyarakat Bangka yang melakukan pengobatan tidak dilayani pihak rumah sakit dan puskesmas, Subhan meminta kepada masyarakat Bangka untuk melaporkan hal tersebut ke DPRD Bangka.  

“Jadi kalau ada masyarakat bangka yang sakit dan tidak dilayani, lapor ke kami. Karena sebelumnya, kami telah memanggil Pak Yogi (Direktur RSUD) dan Dinas Kesehatan (Bu Nora) untuk melayani masyarakat yang berobat, begitu juga dengan puskesmas. Kalau mereka nolak atau tidak melayani, laporkan ke kami, akan kami tindaklanjuti,”katanya. 

Untuk itu, agar pelayanan di daerah ini berjalan menjadi lebih baik, Subhan mengajak seluruh masyarakat setempat mendukung Mulkan – Ramadian untuk menahkodai Kabupaten Bangka. 

Hal senada juga dikatakan Ketua DPD II Partai Golkar, Firmansyah Levi mengatakan, dukungan yang diberikan Golkar kepada MAPAN, lantaran RPJM yang diprogramkan Mulkan selaras dengan program yang diprogramkan Golkar, sehingga dukungan penuh pun diberikan kepada MAPAN. 

“Mari kita satu kata, satu hati memilih Mulkan – Ramadian,”katanya. 

Levi juga mengaku, diperiode sebelumnya, Mulkan telah melakukan pembenahan terhadap sejumlah bidang, yakni pelayanan dibidang kesehatan, bidang infrastruktur serta bidang pendidikan. 

“Itu semata mata demi memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat kita. Jadi ayo kita dukung pak Mulkan untuk melanjutkan pembangunan di daerah ini,” katanya. 

Sementara, calon Bupati Bangka, Mulkan dalam orasi politiknya mengatakan, ada yang menjadi prioritas pada visi misi MAPAN dalam melanjutkan pembangunan di daerah ini, yakni program Bangka Sehat yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di daerah ini. 

Salah satunya Jampersal gratis yang kita berikan kepada warga kurang mampu dan kita akan bekerjasama dengan perangkat desa dan kelurahan untuk menginventarisir warga tidak mampu yang berhak mendapatkan Jampersal ini,” katanya. 

Selain bidang kesehatan, Mulkan juga mengatakan, bidang pendidikan dan infrastruktur juga menjadi prioritasnya dalam membangun daerah ini. Karena menurut dia, jika ketiga program yang dimaksud berjalan selaras, maka akan berdampak dengan sektor unggulan lainnya. 

“Ayo dukung kami, Mulkan – Ramadian pada tanggal 27 November 2024. Kami akan lanjutkan pembangunan di daerah ini jika nantinya terpilih sesuai dengan visi misi kami, yakni Maju, Produktif dan Berkelanjutan (MAPAN),” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.