BANGKA, ERANEWS.CO.ID – Warga Gang Bintang RT. 03, Kelurahan Jelitik, Sungailiat, Kabupaten Bangka mengeluhkan kondisi jalan rusak yang tak kunjung diperbaiki selama kurang lebih 8 tahun.
Sejak tahun 2017 yang lalu hingga kini, warga menyebutkan belum ada perubahan yang signifikan terhadap kondisi jalan tersebut.
Padahal jalan itu menjadi akses penting bagi masyarakat untuk beraktivitas sehari-hari. Selain itu juga, didalam ada ratusan rumah warga dan jalan tersebut akses menuju ke tempat Pondok Pesantren Nurul Huda Assyarifi.
“Dulu jalan ini pernah dilakukan pengaspalan akan tetapi karena dulunya sering dilalui oleh truk maka menyebabkan kondisi aspal cepat mengalami kerusakan. Nah sejak 8 tahun ke belakang ini kondisi jalan rusak dan tidak pernah mengalami perubahan,” ujar Suryono, Sabtu (12/4/2025).
Ia pun menjelaskan jika masyarakat setempat pada tahun 2024 pernah secara swadaya melakukan perbaikan jalan, namun perbaikan jalan yang dilakukan warga terkesan sia-sia dan kondisi jalan kembali rusak. Suryono juga menilai jika ada ketimpangan pembangunan di wilayah Kelurahan Jelitik, karena di sekitar tempat tinggalnya kondisi jalannya bagus, sementara jalan di Gang Bintang luput dari perhatian.
“Tahun 2024 kemarin PJ Bupati Bangka M Haris sempat melihat secara langsung kondisi jalan. Jadi kami sempat menaruh harapan besar, namun ternyata hingga saat ini juga tidak ada juga titik terang,” imbuhnya.

Dirinya melanjutkan, sebenarnya warga tidak menuntut jalan harus diaspal, dilakukan penembokan menjadi rata saja sudah cukup. Menurut Suryono, warga saat ini hanya menginginkan kondisi jalan itu tidak bergelombang.
“Saat ini kondisi jalan sudah sangat rusak parah, dan akibat kondisi yang seperti ini kemarin sempat turun hujan sebentar sudah terjadi banjir. Saya berharap pemerintah daerah segers memperhatikan dan melakukan perbaikan infrastruktur jalan di Gang Bintang, agar aktivitas warga tidak terganggu dan ketertinggalan pembangunan bisa diminimalisir,” pungkasnya.