Terima Laporan Kecelakaan Kapal, SAR Pangkalpinang Gelar Operasi

PANGKALPINANG, ERANEWS.CO.ID — Tim SAR Pangkalpinang (Basarnas Bangka Belitung) menggelar operasi SAR terkait kecelakaan kapal rusak milik nelayan diperairan Tiang Patah Pantai Rebo Sungailiat Kabupaten Bangka, Minggu (30/01/21).

Kepala SAR Pangkalpinang, Fazzli S.A.P dikesempatan ini menyampaikan bahwa sebelumnya Kantor SAR menerima informasi telah terjadinya kecelakaan kapal rusak mesin milik nelayan di wilayah tersebut.

Dan kata Fazzli , kronologi pada peristiwa ini yakni pada Sabtu (29/05/21) sekitar pukul 10:00 wib dua orang pemancing masing-masing Gama (34) dan Arif (45) pergi kewilayah Tiang Patah Pantai Rebo Sungailiat Kabupaten Bangka dengan menggunakan kapal milik nelayan.

Lanjutnya, dari informasi pemilik perahu bahwa dua orang tersebut hingga saat ini belum juga kembali.

“Terkait kejadian ini kita berkoordinasi dengan pemilik kapal dan potensi SAR terkait dan memberangkatkan Rescuer kelokasi untuk melaksanakan operasi SAR dengan menggerakkan Rigid Inflatable Boat (RIB) 03 yang sandar didermaga Ditpolair Polda Babel,” ungkapnya.

Ia menambahkan, atas kejadian ini Fazzli berharap agar kedua korban (pemancing) dapat segera ditemukan dan dievakuasi.

“Saya imbau kepada para nelayan dan pemancing untuk berhati-hati dan memperhatikan cuaca sebelum pergi melaut untuk menghindari kecelakaan, apabila ada masyarakat Babel yang membutuhkan pertolongan dapat menghubungi Basarnas Call Centre 115,” imbuhnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.