Polres Basel Gelar Jumat Curhat di Kantor Camat Toboali

TOBOALI, ERANEWS.CO.ID- Polres Bangka Selatan menggelar kegiatan Jumat Curhat di Kantor Camat Toboali, Jumat (28/4/2023) pagi.

Dimana dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut, dipimpin langsung oleh Kapolres Bangka Selatan, AKBP Toni Sarjaka beserta PJU Polres Bangka Selatan dan dihadiri juga Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Bangka Selatan, Haris Setiawan, Camat Toboali, Para Lurah, Kepala Desa yang ada di Kecamatan Toboali serta tamu undangan lainnya.

Banyak hal yang disampaikan kepada Kapolres Bangka Selatan dalam kegiatan Jumat Curhat itu antara lain masalah kenakalan remaja, narkoba dan sebagainya.

“Jadi pada pagi hari ini kita melaksanakan kegiatan Jumat Curhat, Jumat Curhat ini merupakan kegiatan dari Mabes Polri langsung dan dilaksanakan seluruh polres yang ada di Indonesia,” ungkapnya.

Dirinya menuturkan bahwa ini untuk pertama kalinya semenjak menjabat sebagai Kapolres Bangka Selatan melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di Kantor Camat Toboali.

“Untuk kedepannya kita laksanakan di tiap-tiap kecamatan, setelah kecamatan kita laksanakan Jumat Curhat selesai baru nantinya ke tiap-tiap desa,” sebutnya.

Dirinya berharap kedepannya di desa-desa itu Polres Bangka Selatan bisa langsung menyerap aspirasi dari masyarakat dan bersosialisasi dengan masyarakat.

Dikatakan AKBP Toni Sarjaka bahwa kegiatan Jumat Curhat ini tujuannya dimana bisa langsung turun ke masyarakat.

“Jadi masyarakat itu curhat sama kita, ataupun kita juga bisa kepada masyarakat agar apa yang disampaikan lewat kegiatan Jumat Curhat ini bisa diselesaikan bersama-sama,” terangnya. (EraNews/Leo)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.