Ngantor di PDAM Tirta Pinang, Walikota ajak Pegawai Gelar Gotong Royong

PANGKALPINANG, ERANEWS.CO.ID — Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) bersama pegawai di BUMN Perusahaan Air Minum (PDAM) Tirta Pinang menggelar gotong royong, Selasa (05/01/21). Kegiatan itu dilakukan di
Kantor PDAM Tirta Pinang Kota Pangkalpinang.

“Hari kedua kerja, saya mengantor di PDAM Tirta Pinang. Pada kesempatan ini kita ajak seluruh pegawai untuk bersih-bersih kantor,” kata Walikota saat ditemui di Kantor PDAM Tirta Pinang.

Dia mengatakan, PDAM Tirta Pinang berharap bisa memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat terutama dalam penyediaan air bersih.

“Kita harap mereka bisa memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Kota Pangkalpinang,” harapnya.

Selain itu kata Walikota, untuk kedepan semoga seluruh masyarakat Kota Pangkalpinang bisa mendapatkan fasilitas air bersih dari PDAM Tirta Pinang.

“Kita ingin disetiap rumah di Kota Pangkalpinang mendapatkan air bersih yang berkualitas dan tentunya, harga murah tidak membebani pelanggan,” ucapnya.

(eranews/3s)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.