Masyarakat Desa Ranggung Antusias Ikuti Acara Pesta Rakyat HUT RI ke-79

PAYUNG, ERANEWS.CO.ID – Pemerintah Desa (Pemdes) Ranggung, Kecamatan Payung, Kabupaten Bangka Selatan (Basel) menggelar kegiatan Pesta Rakyat Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-79 antar RT di Lapangan Bola Voli Desa Ranggung.

Dimana dalam Pesta Rakyat tersebut, Diadakannya turnamen bola voli antar RT dan futsal antar RT se-Desa Ranggung.

Pj. Kepala Desa (Kades) Ranggung, Suhar, SP mengatakan bahwa Pemdes Ranggung menggelar kegiatan pesta rakyat dalam rangka HUT RI ke-79.

“Jadi pada Rabu 18 September 2024 tadi malam kita membuka kejuaraan futsal dan bola voli antar RT yang ada di Desa Ranggung. Dan alhmdulillah para masyarakat antusias serta menyambut baik adanya kegiatan pesta rakyat ini,” kata Suhar, Kamis (20/9/2024).

Suhar juga menambahkan, Bahwa tujuan dari kegiatan ini tak lain ajang silaturahmi antar sesama masyarakat serta mencari bibit-bibit unggul yang ada di desa.

“Harapannya kegiatan seperti ini terus di adakan sembari mencari bibit-bibit unggul untuk bisa ikut seleksi tingkat kecamatan, kabupaten, provinsi hingga nasional,” tuturnya.

Dijelaskan Suhar, Pihak Pemdes sendiri siap mensuport utk pembinaan usia dini atau muda agar kedepan prestasi olahraga di Desa Ranggung bisa meningkat lagi. Selain menggelar pesta rakyat pihak Pemdes juga mengadakan bazar UMKM guna meningkatkan perekonomian masyarakat yang ada di Desa Ranggung.

“Selain itu kegiatan ini tentunya untuk mengisi waktu luang dengan kegiatan-kegiatan positif seperti ini, dimana sebelumnya kita juga sudah melaksanakan sepak bola antar RT dan alhamdulillah berjalan dengan aman dan lancar,” terangnya.

Untuk diketahui, Bahwa Pemdes Ranggung menyelenggarakan berbagai kegiatan pesta rakyat seperti sepakbola, futsal, voli, voli terpal, badminton, catur serta menembak.

(EraNews/Lew)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.