Kurun Waktu 11 Bulan, 77 Paket Sudah Ditender dan 2 Paket Batal Tender

TOBOALI, ERANEWS.CO.ID – Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) Kabupaten Bangka Selatan, telah menyelesaikan seluruh proses tender kegiatan di Tahun 2022.

Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala UKPBJ, Dedy Yunihardi saat di temui awak media EraNews.co.id di ruang kerjanya, Senin (28/11/2022).

“Alhamdulillah seluruh paket-paket telah selesai di tender, dari beberapa yang masuk ini ada juga yang gagal lelang,” ungkap Dedy Yunihardi, Senin (28/11/2022).

Ia juga menambahkan, bahwa dari semua paket yang ada di OPD Pemkab Bangka Selatan yang sudah masuk tender itu ada 77 paket kegiatan.

“Ada 77 paket kegiatan yang sudah kita tender sepanjang tahun 2022, dan dari 77 paket kegiatan itu yang batal tender itu 2 paket,” jelasnya.

Dikatakan Dedy, bahwa 2 paket tender yang batal tender itu yakni pembuatan DED MB Pelabuhan Sadai dan Reviu Rispam.

“Memang 2 paket batal tender itu sebelumnya sudah dilakukan tender 2 kali, dan 2 paket batal tender itu ada di Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang Perhubungan (PUPRHUB) Kabupaten Bangka Selatan,” ujarnya.

Dirinya menambahkan, untuk kegiatan yang lainnya saat ini masih tahap pekerjaan dan semoga selesai pada tepat waktu yang telah ditentukan.

“Memang dari total seluruh pekerjaan yang dilakukan tender itu ada yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan juga dari dana APBD Kabupaten Bangka Selatan serta dari dana APBN, memang lebih dominannya yakni APBD yang lainnya dari dana DAK,” ucapnya.

Dirinya menjelaskan bahwa memang untuk sumber kegiatan DAK itu tidak banyak, akan tetapi lumayan besar untuk anggaran dari DAK tersebut.

“Dari 77 paket kegiatan itu total anggaran yang sudah ditenderkan itu sekitar 128 Milyar Rupiah lebih, dan artinya tidak ada lagi kegiatan yang kita lakukan tender,” sebutnya.

“Dan kita sekarang hanya fokus untuk tahun 2023 mendatang, karena pak Bupati Bangka Selatan itu meminta agar proses tendernya itu di awal Tahun 2023 nantinya sudah bisa mulai proses tender kegiatan itu,” terangnya.

Mudah-mudahan di tahun 2023 tidak ada lagi proses tendernya itu di akhir tahun, semoga proses tendernya itu bisa dilakukan di awal Januari 2023. (EraNews/Leo)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.