Komunitas Trail Biawak Peduli Dampak Covid 19

PANGKALPINANG, ERANEWS.CO.ID — Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu yang terdampak wabah pandemi Covid19, maka Komunitas Trail Biawak (BTC) membantu meringankan beban masyarakat dengan membagikan beras, Kamis (21/05/20).

Ketua BTC, Anjas Wicaksono didampingi Wakil Ketua Wiwin Iskandar kepada awak media seusai kegiatan sosial pembagian beras mengatakan, tujuan kegiatan membantu meringankan beban warga khususnya di Kota Pangkalpu yang terdampak Covid 19.

“Sasaran kegiatan pembagian beras hari ini, warga kurang mampu di seputaran Pangkalpinang khususnya berada di sekitar tempat tinggal member BTC, mulai dari kepala keluarga yang sakit parah sehingga tidak bisa bekerja, pedagang keliling, anak yatim, janda dan duda tua miskin, petugas kebersihan, pemulung dan masyarakat yang dianggap layak untuk dibantu,” katanya.

Lanjutnya, adapun beras yang dibagikan
dalam tema kegitan Komunitas Trail Biawak Peduli Dampak Covid 19 tersebut bersumber donasi sukarela dari anggota BTC Pangkalpinang. “Jumlah bantuan yang dibagikan ke masyarakat hari ini, setengah ton beras,” katanya.

Dengan terlaksananya giat baksos tersebut, diharapkan dapat semakin menumbuhkan rasa kemanusiaan dan jiwa sosial member BTC Pangkalpinang sehingga semakin peduli dan semakin peka untuk membantu warga yang kurang mampu terdampak Covid 19.

“Giat baksos kali ini, berbeda dengan giat baksos yang pernah kami laksanakan di tahun-tahun sebelumnya, kali ini member BTC melakukan kegiatan door to door sehingga dapat mengetahui kondisi yang sebenarnya yang dibantu dan tepat sasaran. Insya Allah giat bakso seperti ini akan kami laksanakan setiap tahun di bulan Ramadhan,” katanya.

Anjas juga menjelaskan, jika BTC ini berdiri sejak 5 Mei 2012 lalu dan saat ini
jumlah member komunitas ada 52 orang penghobi giat adventure trail dari berbagai profesi yang ada di Pangkalpinang dan di Pulau Bangka.

Anjas juga mengajak, bagi profesi apapun dan yang memiliki motor trail hobi memacu adrenalin silahkan bergabung di Komunitas Trail Biawak (BTC) gratis, tanpa dipungut biaya apapun dan tdk ada iuran bulanan.

Silahkan datang Sekretariat beralamat di Jalan Line Listrik Lembawai Pangkalpinang atau menghubungi kontak hp 081271563372 / 082176278702/ 081373755535.

(eranews/3s)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.