TOBOALI, ERANEWS.CO.ID – Ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kabupaten Bangka Selatan, H. Abdul Raya, menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 kepada Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Polres Bangka Selatan.
“Saya mewakili KKSS Bangka Selatan mengucapkan dirgahayu Polri ke-79,” ungkapnya pada Kamis (10/7/2025).
H. Abdul Raya juga mengucapkan terima kasih atas bantuan dan pelayanan terbaik yang telah diberikan oleh Polres Bangka Selatan kepada masyarakat.
“Tentunya telah memberikan kenyamanan, pelayanan, dan keamanan kepada masyarakat Bangka Selatan yang kami rasakan selama ini. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih kepada Polri dan juga Polres Bangka Selatan,” pungkasnya.
Sebagai informasi, Polres Bangka Selatan memang terus berkomitmen untuk memberikan kenyamanan, keamanan, serta pelayanan terbaik bagi masyarakat Bangka Selatan. (EraNews/Lew)














Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.