Kepala Desa Airbara: Khitanan Massal Jadi Agenda Tahunan Untuk Bantu Warga

AIRGEGAS, ERANEWS.CO.ID – Puluhan anak di Desa Airbara, Kecamatan Airgegas, Kabupaten Bangka Selatan (Basel) mengikuti kegiatan khitanan massal pada Kamis (26/6/2025). Acara ini diselenggarakan di gedung serbaguna desa dan memanfaatkan momen libur sekolah.

Kepala Desa Airbara, Muklis Insan, menyampaikan bahwa sebanyak 27 anak dari seluruh desa mendaftar untuk mengikuti khitanan massal ini. Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama dengan sebuah rumah sunat dan menggunakan metode laser.

“Alhamdulillah, selama sepekan pendaftaran dibuka, ada 27 anak se-Desa Airbara yang ikut khitanan massal. Kami menggunakan metode khitan laser,” ungkap Muklis.

Ia menjelaskan bahwa kegiatan khitanan massal ini merupakan agenda tahunan Pemerintah Desa (Pemdes) Airbara, dan ini adalah penyelenggaraan yang kelima kalinya.

Kegiatan ini selalu diadakan saat musim libur sekolah untuk memudahkan peserta. Syarat minimal usia peserta adalah lima tahun.

Khitanan massal ini tidak memungut biaya sepeser pun alias gratis. Selain itu, setiap peserta juga mendapatkan hadiah berupa mobil remote control, bingkisan, celana pascakhitan, dan sarung. Muklis menambahkan bahwa jumlah peserta tidak dibatasi selama mereka merupakan warga Desa Airbara.

“Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat dan dapat meringankan beban orang tua yang ingin mengkhitankan anaknya tanpa harus mengeluarkan biaya,” tuturnya.

Salah satu warga, Muhamad Ilham, mengungkapkan rasa syukurnya atas kegiatan rutin ini. “Kami bersyukur kegiatan seperti ini diadakan setiap tahun, apalagi di momen libur sekolah. Ini sangat membantu orang tua,” ujarnya.

Ilham berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut setiap tahunnya. “Kami berharap kegiatan ini terus berjalan. Selain membantu orang tua, para peserta juga mendapatkan hadiah setelah dikhitan,” tambahnya.

Sebagai informasi, kegiatan khitanan massal yang diselenggarakan oleh Pemdes Airbara ini bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bangka Selatan. (EraNews/Lew)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.