PANGKALPINANG, ERANEWS.CO.ID –
Kepala Staf Korem (Kasrem) 045/Garuda Jaya, Kolonel Inf Aliyatin Mahmudi, S.I.P., M.Si., mewakili Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Nur Wahyudi, S.E., M.H., M.I.Pol., menyambut kedatangan rombongan Komisi III DPR RI di Bandara Depati Amir, Pangkalpinang, Kamis (22/01/2026).
Rombongan Komisi III DPR RI yang dipimpin oleh Ketua Tim, Ir. Hj. Sari Yuliati, M.T., mendarat sekitar pukul 09.40 WIB menggunakan maskapai Citilink dengan nomor penerbangan QG 972.
Kedatangan ini merupakan bagian dari agenda Kunjungan Kerja (Kunker) Spesifik di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Penyambutan Hangat Forkopimda
Prosesi penyambutan berlangsung khidmat di ruang VIP Bandara Depati Amir. Selain perwakilan dari Korem 045/Gaya, sejumlah pejabat tinggi daerah turut hadir menyambut rombongan, di antaranya:
Pj. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Kapolda Kepulauan Bangka Belitung beserta Wakapolda dan PJU Polda Babel, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Babel, Kepala BNN Provinsi Babel, Danlanal Babel, Ketua Pengadilan Tinggi Babel dan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Babel
Danpos AU Pangkalpinang.
Kunjungan kerja spesifik ini bertujuan untuk meninjau secara langsung berbagai aspek penegakan hukum dan keamanan di wilayah Serumpun Sebalai.
Sinergi antara legislatif pusat dan jajaran Forkopimda di daerah diharapkan dapat memperkuat koordinasi terkait isu-isu strategis yang sedang berkembang di Bangka Belitung.
Setelah prosesi penyambutan, rombongan dijadwalkan melanjutkan agenda pertemuan formal dengan instansi mitra kerja terkait di tingkat provinsi. (EraNews/Lew)














Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.