Jurnalis Basel FC Hempaskan Polres Basel 3-1 di Laga Persahabatan

TOBOALI, ERANEWS.CO.ID- Laga pertandingan persahabatan antara Polres Bangka Selatan melawan Tim Jurnalis Bangka Selatan berlangsung seru, Selasa (12/9/2023).

Dimana laga yang dilaksanakan di Stadion Junjung Besaoh Bangka Selatan itu berhasil dimenangkan oleh Tim Jurnalis Bangka Selatan dengan skor 3-1.

Tim Polres Bangka Selatan sendiri itu di perkuat Kapolres Bangka Selatan, AKBP Toni Sarjaka bersama PJU Polres Bangka Selatan, Sedangkan Tim Jurnalis Bangka Selatan diketuai oleh Ketua PWI Bangka Selatan, Dedy Irawan bersama rekan jurnalis lainnya.

Seusai pertandingan Kapolres Bangka Selatan, AKBP Toni Sarjaka mengatakan bahwa Polres Bangka Selatan melaksanakan sambang komunitas bersama rekan jurnalis yang ada di Bangka Selatan.

“Yang dimana giat hari ini yakni melaksanakan pertandingan sepakbola antara tim PJU Polres Bangka Selatan melawan rekan-rekan jurnalis Bangka Selatan,” ungkapnya.

Yang dimana dalam pertandingan kali ini tim Polres Bangka Selatan harus kalah dengan rekan-rekan jurnalis Bangka Selatan dengan skor 3-1.

“Kalau untuk sambang komunitas itu kita laksanakan rutin 2 Minggu sekali, tapi untuk gabungan dengan rekan jurnalis nanti kita akan atur jadwal berikutnya,” kata Kapolres AKBP Toni Sarjaka.

Dirinya berharap, dengan adanya sambang komunitas ini bisa berkomunikasi lebih erat, kemudian dengan berolahraga seperti tentunya bisa sehat semuanya.

“Tentu diharapkan tetap terjalin sinergitas antar Polres Bangka Selatan dengan rekan jurnalis Bangka Selatan,” terangnya.

Sementara itu Ketua PWI Bangka Selatan, Dedy Irawan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Polres Bangka Selatan.

“Jadi kami mengapresiasi kegiatan olahraga bersama yang dilakukan hari ini, dan tentunya bisa diagendakan setiap rutin,” harapnya.

Dirinya juga menambahkan, bukan hanya kegiatan olahraga saja. Tapi bisa juga dengan kegiatan lainnya seperti sambang-sambang ke kecamatan melibatkan teman-teman PWI atau jurnalis Bangka Selatan.

“Bagaimana nantinya teman-teman jurnalis ini dapat memberikan pelajaran-pelajaran jurnalistik kepada masyarakat dengan rekan-rekan Polres Bangka Selatan,” pungkasnya. (EraNews/Leo)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.