Ditreskrimsus Polda Babel Masih Buru 1 Truk Timah Yang Kabur di Gantung Beltim

GANTUNG, ERANEWS.CO.ID- Direktur Ditreskrimsus Polda Bangka Belitung Kombes Polisi Jojo Sutarjo mengatakan saat ini pihaknya belum bisa memastikan jumlah tonase dari 7 truk yang telah diamankan di Kecamatan Gantung, Belitung Timur.

Pasalnya saat ini personelnya masih mencari satu truk mobil truk berisi timah lagi yang kabur.m atau melarikan diri.

“Untuk jumlah tonase keseluruhan belum bisa dipastikan karena masih ada satu mobil truk lagi yang sedang kita cari,” ujarnya, Kamis (30/1/2025)

Ia mengungkapkan pihaknya terus mendalami penyelidikan kepemilikan dan ke tujuh sopir truk telah dimintai keterangan.

“Akan terus kita dalami sampai ke pemiliknya dan untuk sementara ke tujuh sopir truk sudah kita mintai keterangan,” ungkapnya.

Untuk saat ini, ke tujuh truk berisi pasir timah sudah diamankan di Polsek Gantung sampai penyelidikan lebih lanjut.

“Ke tujuh truk telah kita amankan dan dititipkan di Polsek Gantung,” tandasnya. (EraNews/Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.