Bupati Riza Herdavid Tinjau Progres Proyek Pembangunan di Kawasan Simpang Lima Toboali dan Pasar

TOBOALI, ERANEWS.CO.ID – Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid meninjau beberapa kegiatan proyek pembangunan tahun 2024 di pusat kota Toboali yang saat ini sedang berlangsung, Rabu sore (21/8/2024).

Sejumlah proyek tersebut diantaranya pembangunan landscape di kawasan wisata Benteng Toboali, pengadaan peralatan wahana permainan serta pembangunan termegah yakni pasar Toboali yang telah rampung proses pekerjaannya.

Bupati Riza Herdavid menyebutkan, dari peninjauan yang dilakukan saat ini beberapa proyek telah berjalan dan untuk pembangunan pasar sudah dikatakan selesai pengerjaan dan tinggal menunggu diresmikan.

“Untuk pasar Toboali ini kita masih menunggu jadwal peresmiannya dari kementerian, karena dari suratnya kata dinas terkait bangunan ini bakal diresmikan langsung oleh Presiden ataupun Menteri nantinya yang hadir. Artinya, kami di sini kan cuman menunggu hibah aja nanti kami akan kelola tetapi proses peresmiannya kapan kami masih menunggu waktu dari kementerian, tetapi terbaik kita berharap seharusnya tahun ini,” kata Riza Herdavid.

Menurutnya, kehadiran bangunan pasar Toboali yang modern ini diharapkan dapat menjadi sebuah pusat perbelanjaan dengan perputaran ekonomi bisa lebih meningkat dari sebelumnya.

“Jadi syarat ekonomi itukan harus berputar kita harus punya pasar yang layak ya jadi targetnya bagaimana perputaran ekonomi itu jauh lebih baik, setidaknya dengan punya pasar gaya modern akan menjadi tolak ukur kita agar ekonomi lebih baik,” kata dia.

Dijelaskan Riza Herdavid, untuk melihat perputaran ekonomi suatu daerah itu baik apa tidaknya, pastinya dilihat dari kondisi ramai atau tidaknya pusat perbelanjaan di pasar itu sendiri.

“Artinya bagaimana kita harus bisa mengatur sebuah pusat perbelanjaan, kalau ekonomi sendiri kita harus ngapain kalau ekonomi pemerintah juga harus ngapain, jadi semua harus ada solusi mau ramai mau sepi itu sudah menjadi tugas pemerintah bagaimana perekonomian di Bangka selatan bisa tetap berjalan dengan segala keterbatasan,” terangnya.

Tak hanya itu, Riza turut mengajak seluruh masyarakat Bangka Selatan agar dapat bersama-sama menjaga pembangunan yang telah dibangun sebagaimana mestinya dijaga seperti halnya milik sendiri.

“Tolong anggaplah pasar ini kayak pasar sendiri, kan ini dibangun emang untuk rakyat dan ini adalah hak rakyat yang mungkin di tahun 2024 ini bangunan di Bangka Selatan yang termegah,” sebutnya.

Kendati demikian, Dirinya berharap semoga kehadiran pasar ini bisa dimanfaatkan oleh rakyat, terutama para pedagang agar dirawat dengan sebaik-baiknya.

“Sehingga harapannya masyarakat yang akan berbelanja ke sini merasa nyaman bersih jadi enggak ada faktor x ketika dikunjungi,” pungkasnya.

(EraNews/Lew)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.