TOBOALI, ERANEWS.CO.ID – Panglima Kodam II/Sriwijaya, Mayjen TNI Ujang Darwis, menegaskan komitmennya untuk menindak tegas seluruh prajurit TNI Angkatan Darat (TNI AD) yang terbukti terlibat dalam kegiatan pertambangan ilegal maupun praktik perjudian di wilayah teritorial Kodam II/Sriwijaya.
Penegasan tersebut disampaikan jenderal bintang dua ini saat melaksanakan kunjungan kerja ke Kodim 0432/Bangka Selatan pada Selasa (20/1/2026).
Menurut Pangdam, larangan keterlibatan prajurit dalam aktivitas ilegal merupakan perintah langsung dari Presiden Republik Indonesia, Panglima TNI, hingga Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad). Instruksi ini bersifat mutlak dan wajib dipatuhi oleh seluruh jajaran tanpa pengecualian.
”Tidak ada anggota saya, mulai dari tingkat Kodam, Korem, hingga Kodim, yang boleh terlibat kegiatan ilegal. Jika ada oknum yang terbukti melanggar, pasti akan kami proses sesuai hukum yang berlaku,” tegas Mayjen TNI Ujang Darwis kepada awak media.
Ia juga membuka ruang bagi masyarakat untuk melaporkan jika menemukan dugaan keterlibatan oknum TNI dalam praktik ilegal. Namun, ia menekankan agar laporan tersebut disertai dengan bukti yang kuat dan dapat dipertanggungjawabkan.
”Silakan laporkan ke Dandim, Danrem, atau langsung ke saya. Namun harus didasari data dan bukti, karena setiap tindakan memiliki prosedur hukum yang harus dijalani,” ujarnya.
Pangdam menambahkan, setiap laporan akan melalui proses klarifikasi dan pengumpulan bukti terlebih dahulu untuk memastikan informasi yang beredar tidak bersifat sepihak atau spekulatif. Jika unsur pelanggaran terpenuhi, maka tindakan hukum akan segera diambil.
Dalam kunjungan kerja tersebut, Pangdam didampingi oleh Danrem 045/Garuda Jaya Brigjen TNI Nur Wahyudi dan Dandim 0432/Bangka Selatan Letkol Inf Agus Wicaksono.
Turut hadir jajaran Forkopimda Bangka Selatan, di antaranya Bupati Riza Herdavid, Kapolres AKBP Agus Arif Wijayanto, Kajari Sabrul Iman, Danpos AL Toboali Peltu Paul, serta Kabin Toboali Eddy Priyono. (EraNews/Lew)














Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.