Pastikan Perayaan Natal Aman, Kapolres Basel Bersama Forkopimda Lakukan Pengecekan Gereja

TOBOALI, ERANEWS.CO.ID – Dalam rangka memastikan keamanan dan kenyamanan umat Kristiani dalam merayakan Hari Raya Natal, Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Arif Wijayanto bersama Forkopimda dan para PJU melaksanakan peninjauan langsung ke sejumlah gereja di wilayah Kabupaten Bangka Selatan, Rabu(24/12/25).

Salah satu gereja yang dikunjungi yakni Gereja Katholik Paroki St. Maria Assumpta Toboali dan Gereja GPIB Efrata Toboali. Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk sinergi dan komitmen bersama antara Polri, TNI, pemerintah daerah, dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap aman dan kondusif selama perayaan Natal.

Kapolres menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan pengamanan, sarana prasarana, serta koordinasi petugas di lapangan berjalan optimal.

“Peninjauan ini merupakan bagian dari upaya preventif kami untuk menjamin umat Kristiani dapat menjalankan ibadah Natal dengan aman, nyaman, dan penuh khidmat. Kami ingin memastikan seluruh rangkaian pengamanan telah disiapkan dengan baik, mulai dari personel, pengaturan lalu lintas, hingga antisipasi potensi gangguan Kamtibmas,” jelas Kapolres.

Kapolres juga menurunkan Satgas Pengamanan Tempat ibadah untuk melakukan pengecekan dan sterilisasi disejumlah gereja sebelum kegiatan dimulai. Langkah ini dilakukan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif sekaligus memberikan rasa aman bagi umat Kristiani yang akan melaksanakan ibadah Natal.

“Kami juga ingin memastikan umat Kristiani dapat melaksanakan ibadah Natal dengan penuh khidmat tanpa rasa khawatir, sehingga perayaan Natal di Kabupaten Bangka Selatan dapat berjalan dengan aman, nyaman dan damai,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres turut menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat agar senantiasa menjaga toleransi, saling menghormati antarumat beragama, serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu stabilitas keamanan.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi tetap kondusif, melaporkan hal-hal mencurigakan kepada aparat, dan menjunjung tinggi nilai persatuan serta toleransi,” imbaunya.

Dengan adanya peninjauan dan sinergi lintas sektor ini, diharapkan seluruh rangkaian perayaan Natal di Kabupaten Bangka Selatan dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh kedamaian. (EraNews/Lew)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.