Siapkan APBD 2026, DJPb Babel Gelar Crash Program untuk Perkuat Kompetensi Keuangan Daerah

​PANGKALPINANG, ERANEWS.CO.ID – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (Kanwil DJPb) Provinsi Bangka Belitung sukses menyelenggarakan Crash Program (Workshop) Peningkatan Kompetensi Pengelolaan Keuangan Daerah pada Kamis, (20/11/2025), bertempat di Aula Kanwil DJPb.

​Kegiatan ini bertujuan utama untuk memberikan edukasi komprehensif kepada pemerintah daerah, serta memperkuat peran strategis Ditjen Perbendaharaan sebagai Financial Advisor guna mendukung peningkatan kualitas belanja daerah dalam menyambut Tahun Anggaran 2026.

​Kegiatan yang berlangsung seharian penuh, mulai pukul 08.00 hingga 16.30 WIB, ini menunjukkan antusiasme tinggi dari pemerintah daerah. Tercatat, tujuh dari delapan perwakilan Pemerintah Daerah se-Bangka Belitung hadir secara luring, sementara perwakilan Kabupaten Belitung Timur mengikuti kegiatan secara daring.

Peserta didominasi oleh pejabat dan pegawai Badan Keuangan Daerah yang menjalankan fungsi Bendahara Umum Daerah (BUD) dan Perencanaan Kas Belanja Daerah.

​Kepala Kanwil DJPb Provinsi Bangka Belitung, Syukriah HG, dalam sambutan pembukaan, menekankan tiga poin penting. Beliau mengajak Pemda untuk aktif menggali potensi guna meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), serta mendorong percepatan realisasi dan penyerapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

​”Peningkatan kompetensi pengelolaan keuangan daerah ini sangat penting. Mari kita sambut dan hadapi Tahun Anggaran 2026 dengan optimisme,” ujar Syukriah HG pada Kamis (20/11/2025).

​Materi yang disampaikan dalam crash program ini sangat komprehensif, mencakup Pengelolaan Keuangan APBD, Strategi Pengelolaan Fiskal Pemda, Pengelolaan Kas Negara, serta Current Issue terkait Transfer Ke Daerah (TKD) dan Laporan Realisasi Belanja (LLSPA/LLAT).

​Uniknya, kegiatan ini juga menghadirkan narasumber dari Direktorat Sistem Manajemen Investasi (Dit.SMI). Selain melakukan Monitoring implementasi TREFA, Dit.SMI juga menyampaikan informasi penting mengenai Skema Subsidi Resi Gudang (SRRG) dan perkembangan terkini Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP).

​Kegiatan berjalan lancar dan interaktif. Pengenalan tata kelola keuangan APBN menjadi sarana benchmarking berharga bagi Pemda dalam menyusun strategi pengelolaan APBD mereka.

​Kanwil DJPb Provinsi Bangka Belitung berkomitmen untuk melanjutkan upaya peningkatan kompetensi pengelolaan keuangan daerah, termasuk dengan membuka ruang diskusi/edukasi secara one on one untuk pendampingan yang lebih mendalam. (EraNews/Lew)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.