Bawaslu Provinsi Babel Menilai 43 Hari Pelaksanaan Masa Kampanye Pilgub Berjalan Kondusif

PANGKALPINANG, ERANEWS.CO.ID — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Bangka Belitung (Babel) menyampaikan 43 hari pelaksanaan kampanye sudah dilakukan 832 kali pengawasan baik itu di tingkat Pemilihan Gubernur maupun Kepala Daerah di tingkat Kabupaten/Kota.

Dari 832 pengawasan pelaksanaan kampanye yang telah dilaksanakan tersebut meliputi diantaranya adalah pengawasan kampanye Pilgub sebanyak 145, Pemilihan Bupati/Walikota sebanyak 687.

Dan untuk wilayah yang paling banyak pelaksanaanya dalam kampanye itu adalah diwilayah Bangka Barat (Babar) sebanyak 220.

“Disini kita melihat pada Pemilu Pemilihan Kepala Daerah Calon yang berkontestansi di Bangka Barat paling banyak yaitu 3 calon dan pelaksanaan kampanye paling sedikit di Kabupaten Bangka sebanyak 23,” ucap Anggota Bawaslu Provinsi Babel, Novrian, Rabu (06/11/24).

Novrian menjelaskan bahwa upaya pencegahan yang sudah dilakukan sebanyak 455, baik bentuk himbauan secara tulisan maupun secara lisan.

“Yang paling banyak upaya pencegahan yang dilakukan yaitu di Bangka Barat dan paling sedikit di Pangkalpinang ada 7,” pungkasnya.

Lanjut ia mengatakan bahwa untuk dugaan pelanggaran saat pelaksanaan kampanye tersebut terbagi menjadi dua yakni dugaan pelanggaran pada saat kampanye dan dugaan pelanggaran diluar pelaksanaan kampanye.

“Dugaan pelanggaran pada saat kampanye hasilnya Nihil, tetapi dugaan pelanggaran diluar kampanye ada 9. Dengan rincian Kota Pangkalpinang ada 5, Kabupaten Bangka 1, Belitung Timur 2, dan Kabupaten Belitung ada 1,” ucapnya.

“Semoga pelaksanaan kampanye di beberapa hari tersisa ini berjalan dengan kondusif, seperti di 43 hari ini kita bisa menilai khususnya di pelaksanaan Pilgub itu berjalan dengan kondusif,” tutupnya.

(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.