Dandim Babar Hadiri Rapat Bahas Permasalahan BBM Diwilayah Bangka Barat

BANGKA BARAT, ERANEWS.CO.ID
Komandan Kodim 0431/Bangka Barat, Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa S.Sos bersama Forkopimda Kabupaten Bangka Barat gelar rapat terkait permasalahan antrian Bahan Bakar Minyak (BBM) pada SPBU yang ada diwilayah Kabupaten Bangka Barat, Selasa (24/08/21) bertempat di OR I Ruang Setda Bangka Barat.

Komandan Kodim 0431/Bangka Barat, Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa S Sos dikesempatan itu menyampaikan agar SPBU yang ada diwilayah Bangka Barat diberikan jadwal, dan bagi masyarakat umum kata Dandim yang memiliki kepentingan Dinas agar dipermudahkan.

Selain itu kata Dandim, bagi masyarakat yang melaksanakan kegiatan sebagai pengerit BBM agar terdata supaya aktivitas mereka tidak menggangu masyarakat umum saat membeli BBM.

“Ini dilakukan agar situasi kondusif dan tidak terjadi konflik sosial serta lebih teratur dan tidak terjadi kerumunan di SPBU,” sebutnya.

Sementara itu Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming menyampaikan bahwa kesulitan BBM ini hampir diseluruh Kabupaten Babar.

“Dalam rapat ini kita berharap jangan sampai aktivitas pengerit ini menganggu kenyamanan masyarakat umum,” katanya.

Ditempatkan yang sama, Kapolres Bangka Barat, AKBP Agus Siswanto, SH.,S.I.K.,M.H menambahkan bahwa terkait permasalahan kesulitan BBM di Bangka Barat ia menyarankan agar diatur menggunakan sistem pembayaran untuk pengerit yang memperjualbelikan BBM.

Dengan demikian kata Kapolres agar kedepan bagi masyarakat umum yang membutuhkan BBM akan terasa nyaman saat melakukan pengisian BBM di SPBU.

Perwakilan dari SPBU Kabupaten Bangka Barat Bapak, Rudi menyampaikan bahwa kebijakan Pemda untuk memberikan kemudahan jadwal waktu di buka SPBU di mulai pukul 06.30 wib sampai dengan Pukul 19.30 wib.

Sedangkan kata Rudi untuk kegiatan masyarakat umum dan pengerit agar pemerintah daerah memberikan solusi kepada SPBU yang ada di Kabupaten Bangka Barat untuk mendata dan memantau situasi Kamtibmas di SPBU Kabupaten Bangka Barat.

Dalam rapat tersebut turut membahas permasalahan terkait pandemi Covid-19 dalam rangka mengevaluasi penanganan kasus Pandemi Covid-19 Level III di Kabupaten Bangka Barat.

(eranews)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.